Pantangan Abdi Dalem Kraton Ngayogyakarta Sebelum Menyentuh Pusaka

Sobat Misteri Tua, pasti sudah banyak doang yang mendengar cerita-cerita misteri. Baik itu horor yang menakutkan atau mungkin horor comedi yang membuat kita merinding namun tetap ada lucunya. Yang pasti semuanya sudah pasti pernah mendengar yang namanya cerita misteri. Cerita ini banyak beredar dikalangan masyarakat kita. Baik dalam bentuk peruah atau larangan serta sesuatu hal yang berhubungan dengan mistis dan keramat. Dan Indonesia sendiri termasuk salah satu dengan segudang cerita misteri yang melatar belakangi pembentukannya serta kultur sejarah yang ada.

Sehingga tidak herian jika bicara tentang misteri tidak membuat kita aneh dan asing. Apalagi cerita yang satu ini Pantangan Abdi Dalem Kraton Ngayogyakarta Sebelum Menyentuh Pusaka mungkin kalian pernah mendengarnya walaupun cerinta sedikit beda. Sebab ditiap daerah akan sedikit beda sesuai dengan kultur dan adatnya. Namun semuanya tetap mengacu pada hal yang sama yaitu mistis. Mistis atau horor selah satu dua hal yang tidak bisa kita lepaskan. Begitu juga dengan Pantangan Abdi Dalem Kraton Ngayogyakarta Sebelum Menyentuh Pusaka mungkin mau tidak mau kita tidak bisa menghindarinya. Atau bahkan disekitar lingkungan kita ada.

Sobat misteri pasti sudah tidak sabar ingin mengungkatp dan mengetahui kisah ceritanya lebih lanjut bukan.nah tanpa panjang lebar dan basa-basi mari kita simak ceritanya berikut ini. Namun semua kejadian dan kisah ini mungkin sedikit fiktif atau tidak sama dengan kejadian yang sebenarnya. Karena ini hanya ilustrasi saja biar kita mudah untuk memahaminya. Dan kisahnya ada dibawah ini selamat membaca


Solopos.com, JOGJA– Jamasan kereta pusaka Kraton Ngaygyakarta digelar kembali, di pojok Alun-alun Selatan, Selasa (17/10/2017).

Ada dua kereta pusaka yang dijamasi, yakni Kanjeng Nyai Jimat dan Kyai Manik Retno. Namun selain dua kereta tersebut, Kraton Ngayogyakarta Hadiningrat menjamasi semua pusaka secara tertutup.

Saking tertutupnya, selama dua hari ini Kraton tertutup untuk wisatawan. Kanjeng Nyai Jima dan Kyai Manik Roro selama ini tersimpan di mueum.

Kanjeng Nyai Jimat merupakan kendaraan yang sempat digunakan pada Hamengku Buwono I. Kereta yang ditarik delapan kuda itu merupakan buatan Belanda sekitar 1700an.

Setiap tahun kereta tersebut dibersihkan. Waktu pembersihannya antara Jumat dan Selasa Kliwon. Meski sudah banyak yang mengelupas dibagian kayunya, namun kereta tersebut masih dapat berjalan.

Supaya lebih terawat, seusai dijamasi, kereta ini langsung diolesi minyak kelapa campur minyak cendana.

Sementara Kyai Manik Retno merupakan kereta yang digunakan HB IV sebagai kendaraan untuk jalan-jalan. Kereta tersebut dibuat di Belanda sekitar 1815an. “Kali ini yang mengiringi Kanjeng Nyai Jimat adalah Kyai Manik Retno,” kata Wedono Rono Wiratmo, salah satu abdi dalem disela-sela jamasan. Biasanya pengiring Nyai Jimat tiap tahunnya berbeda-beda.

Sebelum prosesi jamasan dimulai, malam harinya abdi dalem menggelar selamatan atau tirakatan di dalam museum. Tirakatan yang berlangsung sampai tengah malam ini juga dihadiri banyak masyarakat Jogja mau pun luar kota. Paginya lantunan doa-doa dipanjatkan hanya oleh para abdi dalem yang bertugas menjamasi.

Sejak prosesi doa dimulai aroma dupa mulai menyeruak sampai luar museum. Dari luar museum masyarakat semakin bertambah banyak. Meski hujan turun sejak pagi, namun tak menyurutkan mereka untuk tetap mendekat ke Kereta Kanjeng Nyai Jimat. Sebagian besar mereka membawa tempat air dari dirigen, botol, dan plastik.

Abdi dalem Penewu Joyo Wintoro mengatakan sejak dulu banyak masyarakat yang menantikan air bekas jamasan Kanjeng Nyai Jimat.

Jamasan Nyai Jimat dibuka untuk umum sejak 1985 lalu. Saat itu Joyo Wintoro sudah menjadi abdi dalem di Kraton. Tidak hanya masyarakat, abdi dalem termasuk dirinya mempercayai apa yang diyakini masyarakat.

Pada 1998 lalu ia menyaksikan ada warga dari Wonosobo dalam keadaan lumpuh datang dalam prosesi jamasan, kemudian kakinya diletakkan di bawah kereta. “Percaya atau tidak, itu langsung sembuh,” katanya.

Selain itu, abdi dalem yang ditugaskan untuk menjamasi Nyai Jimat sebisa mungkin dalam keadaan suci. Pada Suro 17 tahun lalu, ia lupa malam hari sebelum jamasan dirinya sempat berhubungan badan bersama isteri. Paginya seperti biasa ia bersuci kemudian menjamasi pusaka Nyai Jimat.

“Tidak ada apa-apa saya langsung jeblag [pingsan],” ucapnya. Sejak saat itu sehari sebelum jamasan Nyai Jimat, ayah dari tiga anak ini pantang untuk berkumpul dengan isteri.

“Sebisa mungkin tidak menyentuh isteri sebelum menjamasi pusaka,” kata Joyo. Ia menegaskan kejadian itu merupakan pengalaman pribadinya.

“Abdi dalem lainnya juga memiliki pengalaman beda-beda,” tandasnya.

Sumber : http://www.solopos.com
Baca selengkapnya.....

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Pantangan Abdi Dalem Kraton Ngayogyakarta Sebelum Menyentuh Pusaka

0 komentar:

Posting Komentar