Kisah ini memang susah dipercaya. Tapi begitulah pengakuan Singgih Ari Prasetyo (23), warga Desa Rebug, Kecamatan Kemiri, Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah. Dia menghilang dari rumah selama 2 hari. Keluarga sempat melapor ke polisi. Ternyata dia baik-baik saja dan ditemukan di dekat hutan.
"Dia mengaku diajak pergi teman-temannya," kata ayah Singgih, Ahmad Muhsim.
Ahmad buru-buru menambahkan, teman-teman yang dia maksud adalah sosok yang tidak nyata atau sebangsa makhluk halus. Singgih merasa sedang bersama teman-temannya, padahal tak ada teman sedesa yang menemaninya.
Singgih pergi dari rumah dengan menggunakan sepeda motor pada Jumat (25/11) sekitar pukul 16.00 WIB. Dia pamit hendak pergi ke rumah temannya. Di tengah jalan, dia merasa bertemu dengan beberapa teman, kemudian pergi. Singgih mengaku pergi berboncengan.
Malam itu, Singgih tak pulang. Keluarga bingung. Mereka mencari ke mana-mana, tapi hasilnya nihil. Teman-teman tak ada yang tahu keberadaan pria lulusan SMK itu.
Keesokan harinya, Sabtu (26/11), motor Singgih ditemukan di pinggir hutan yang berjarak sekitar 10 kilometer dari rumah. Tapi Singgih tak diketahui keberadaannya. "Kami lapor polisi pada Sabtu malam," kata Ahmad.
Baca Uga : Hantu Penunggu Tiang Listrik
Polisi bergerak cepat. Mereka minta keterangan keluarga dan saksi-saksi. Minggu (27/11) pagi, ada laporan dari petani di sekitar hutan bahwa seorang pria ditemukan dalam kondisi linglung. Polisi datang mengecek dan ternyata pria itu adalah Singgih.
Kapolsek Kemiri AKP Karnoto yang dihubungi terpisah mengatakan, "Kami antar (Singgih) ke keluarga saat itu juga. Tidak ada luka di tubuhnya."
Hingga saat ini belum diketahui apa yang sesungguhnya terjadi pada Singgih. Saat detikcom bertandang, ia belum bisa diajak komunikasi secara intensif. Keluarga meminta tetangga yang berdatangan ke rumah dan semua orang tak menanyakan hal-hal yang membuat Singgih tambah linglung.
0 komentar:
Posting Komentar